Desa 2 edisi Juli 2022

Kemantren - Berhasil Wujudkan Lingkungan Paling Hijau

Ilustrasi Kemantren - Berhasil Wujudkan Lingkungan Paling Hijau

Kelurahan Kemantren, Kecamatan Sumber, diakui tengah menjadi sorotan percontohan bagi desa lain di Kabupaten Cirebon. Penyebabnya, Kelurahan Kemantren dianggap berhasil dalam mewujudkan lingkungan yang bersih dan sehat.

Ragam pepohonan kecil tumbuh di setiap sudut kelurahan. Para warga Kemantren telah membiasakan diri untuk menanam tumbuhan di halaman rumah, pinggir jalan hingga kantor desa. Tak ayal ratusan jenis tanaman dapat ditemukan di desa ini.

Aksi menata lingkungan Kelurahan Kemantren yang kompak, berangkat dari kepiawaian Pemerintah Kelurahan Kemantren dan tim Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yang gencar mengajak warga menghijaukan bumi dengan menanam di halaman rumah.

"Kini sudah 80 persen warga Kelurahan Kemantren peduli lingkungan dengan menanam tumbuhan di halaman rumah. Saking pedulinya, bahkan sebagian warga rela memindahkan tanamannya ke halaman kantor desa agar terlihat lebih indah," ujar Sekretaris Lurah Kemantren Karyono. 

Karyono pun mengapresiasi atas kinerja tim PKK dan masyarakat karena telah mewujudkan lingkungan Kelurahan Kemantren yang asri dan sehat. Keasrian dan sehatnya lingkungan ini akan memberikan kenyamanan bagi masyarakat.

Ia pun tetap mengajak agar seluruh elemen masyarakat terutama Kelurahan Kemantren untuk terus menghijaukan keluragan dengan kebiasaan menanam pohon dan bunga. Karena banyak manfaat yang diperoleh dari kegiatan penghijauan.

"Yang jelas dengan kita gemar menanam pohon dan tumbuhan, maka akan memperindah pemandangan, menjaga kualitas air tanah, mencegah polusi udara hingga mencegah efek rumah kaca," ungkapnya. 

Sebagai bentuk dukungan, lanjut Karyono, Pemerintah Kelurahan Kemantren telah menyiapkan anggaran sebesar Rp 13 juta untuk program PKK. Anggaran itu dapat digunakan untuk membeli bibit pohon dan tumbuhan yang nantinya dibagikan secara gratis kepada warga binaan PKK. 

"Nanti Ibu-ibu PKK yang mencari dan membeli bibitnya. Setelah itu warga  bisa mengambil bibit tumbuhan secara gratis untuk ditanam di rumah masing-masing," ungkapnya.  *Muizz

 

 

Pencarian
Edisi Terbaru 2024
Agustus 2024
Cover edisi Agustus 2024
Juli 2024
Cover edisi Juli 2024
Juni 2024
Cover edisi Juni 2024