Fokus 9 edisi April 2022

Belajar dari Indramayu - Berhasil Kuatkan Peran Lembaga Bahasa

Ilustrasi Belajar dari Indramayu - Berhasil Kuatkan Peran Lembaga Bahasa

Salah satu objek kemajuan budaya sebagaimana amanat Undang-Undang yakni terjaganya bahasa. Baik bahasa Indonesia maupun bahasa daerah.

Kabupaten Indramayu merupakan salah satu daerah yang menggunakan bahasa khas daerah. Keberadaan lembaga bahasa di Indramayu, dinilai berhasil dalam menjaga eksistensi bahasa Dermayu.

Sekretaris Lembaga Basa dan Sastra Dermayu (LBSD) Saptaguna mengatakan, lembaga bahasa di Indramayu masih cukup aktif dalam mengawal pelestarian bahasa. Menurutnya, LBSD seringkali melakukan pertemuan bersama para pegiat budaya, seni untuk membahas keberlangsungan bahasa Dermayu.

Hampir sebulan sekali, LBSD Indramayu intens melakukan forum diskusi perkembangan bahasa daerah serta merancang program perawatan bahasa.

Selain itu, LBSD Indramayu juga membuat karya tulis berbahasa daerah, seperti cerpen, puisi hingga novel yang didistribusikan untuk sekolah. Setiap peringatan bahasa di bulan Februari, tak lupa LBSD ikut memeriahkannya dengan mengadakan pentas berbahasa daerah: menyanyi, pembacaan puisi, stand up comedy.

“Upaya itu kami lakukan agar keberlangsungan bahasa Dermayu yang begitu ragam tetap dikenali dan terjaga oleh generasi muda,” jelas Sapta.

Menurutnya, LBSD hanya menjalankan amanat Undang-Undang Nomor 05 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan maupun Perda Provinsi Jawa Barat Nomor 05 Tahun 2003 tentang Pemeliharaan Bahasa, Sastra dan Aksara Daerah.

“Itu yang menjadi dasar hukum kami untuk mau bergerak mengembangkan bahasa di daerah,” tuturnya.

Belum lama ini, mereka telah berhasil menyelenggarakan kongres bahasa Dermayu yang pertama untuk menetapkan kosa-kata hingga penentuan kata baku. Upaya tersebut berangkat dari keresahan para pegiat LBSD yang melihat dialek-dialek yang ada di Indramayu belum terawat.

“Makanya agar bisa tetap terjaga kita perlukan pertemuan besar dengan tokoh-tokoh dan pihak yang berkepentingan untuk mendiskusikan dan mengambil keputusan perihal bahasa Indramayu, seperti tentang tata bahasa (Paramasastra), kesusastraan dan pembakuan ejaan dalam bahasa dialek Indramayu,” jelasnya.

Keseriusan dalam melestarikan bahasa Dermayu, kata Sapta, tak luput dari peran LBSD yang merupakan lembaga bahasa resmi dengan dukungan pemerintah daerah.

“Pentingnya sebuah lembaga punya legalitas yang ter-akta notariskan semacam yayasan dengan support pemerintah daerah. Sehingga dapat memasifkan kegiatan-kegiatan yang bersifat pelestarian bahasa,” kata Sapta.

Meski begitu, Sapta mengungkapkan, selain mengaktifkan keberadaan LBSD, tak kalah penting yakni mengedukasi masyarakat untuk mengajarkan bahasa daerah sejak kecil. Oleh karenanya, saat ini LBSD telah merencanakan untuk membuat kurikulum pendidikan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu.  

“Kita sudah merencanakan pembuatan materi atau kurikulum di lembaga pendidikan. Yang nanti akan dicetak dan disebar di sekolah mulai dari SD, SMP, sampai SMA,” ungkapnya.

Sementara guna mengimbangi perubahan sosial, LBSD juga membuat karya bahasa daerah yang dipublikasi melalui media sosial. Puluhan konten telah diproduksi dari video, tulisan dan infografis.

Sampelnya sudah banyak, di youtube saja sudah banyak konten dengan bahasa jawa ngapak. Ini yang seharusnya di lakukan oleh generasi muda yang didukung oleh pemerintah daerah,” ujarnya.

Bagi Sapta dan seluruh pengurus LBSD, sangat baik jika masyarakat mempelajari bahasa asing dan bahasa nasional. Namun jangan sampai lupa terhadap jati diri. Semua daerah, tentu memiliki bahasa daerah yang sejak turun menurun sudah ada. Hal itu merupakan warisan leluhur dan identitas seseorang yang harus dijaga.

Selain itu, dengan tetap menggunakan bahasa daerah, secara tidak langsung, kata Sapta, seseorang akan tahu etika dalam bertutur kata.

“Kekhasan berbahasa itu yang menjadi kekayaan kita. Salah satu cara yang paling mudah mengetahui identitas seseorang dapat dilihat dari bahasa atau pun dialek tutur katanya,” pungkasnya.*Suf

Pencarian
Edisi Terbaru 2024
Agustus 2024
Cover edisi Agustus 2024
Juli 2024
Cover edisi Juli 2024
Juni 2024
Cover edisi Juni 2024