Dinamika 4 edisi Juni 2022

Drs H Subhan: (Upperdeck) - Raperda Kepemudaan Segera Dibahas

Ilustrasi Drs H Subhan: (Upperdeck) - Raperda Kepemudaan Segera Dibahas

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Drs H Subhan mengatakan, pentingnya mewadahi kreativitas pemuda agar ikut serta membangun daerah menjadi pekerjaan penting Kabupaten Cirebon. Pasalnya, ia seringkali mendapat kritik para pemuda tak mendapat perhatian serius oleh Pemerintah Kabupaten Cirebon.

“Makanya melalui pertemuan ini kita berharap bisa menyinkronkan apa yang harus kita lakukan untuk para pemuda melalui masukan para kuwu-kuwu dan masyarakat,” ujarnya saat mengisi kegiatan Wawasan Kebangsaan dengan tema Peran Pemuda dalam Demokrasi dan Persatuan Bangsa di Kecamatan Gebang.

Upaya meningkatkan peran pemuda, kata Subhan, dapat didorong dalam berbagai bidang, salah satunya  olahraga. Sejauh ini, sejak pertama kali menjadi legislator, Subhan banyak mendapat masukan mengenai kondisi olahraga dan atlet Kabupaten Cirebon yang dinilai memperhatikan.

Salah satunya berkaitan atlet-atlet Kabupaten Cirebon yang memilih untuk meninggalkan Cirebon karena tidak mendapat kesejahteraan yang layak.

“Itu kenyataan yang terjadi di banyak di cabang olahraga (cabor) seperti silat, sepakbola hingga belum lama atlet perbakin. Para atlet kita yang milih lari ke deaerah lain karena tawaran yang menggiurkan,” ungkapnya.

Akibatnya, setiap kejuaraan pekan olahraga, justru kekurangan para atlet yang siap bertanding sehingga Kabupaten Cirebon memilih menyewa atlet dari daerah lain.

“Ini menjadi hal yang sering terjadi dan lucu. Jadi para atlet pembinaanya kurang sehingga ambil dari daerah lain,” jelasnya.

Oleh karenanya, ia berharap agar keseriusan membina para atlet mulai segera diperhatikan Pemkab Cirebon sejak dari desa. Sementara peran DPRD mendukung anggaran yang dibutuhkan.

“Kalau dari kami dewan dan pemerintah itu hanya bisa support anggaran dari masing-masing dinas terkait,” jelasnya.

Selain itu pentingnya reward bagi atlet berprestasi saat berhasil mengaharumkan nama Kabupaten Cirebon juga patut dicatat.

Kalau di beberapa daerah lain ada yang dapat kerjaan dan uang. Nah kita juga harus melakukan hal serupa,” kata dia.

Selain itu, tak kalah penting optimalisasi organisasi pemuda sebagai wadah kreativitas juga harus didorong. Meski demikian, ia mengapresiasi geliat organisasi pemuda semisal karang taruna yang lebih baik sejak 10 tahun belakang.

Subhan mengatakan, saat ini ada dukungan anggaran untuk pemuda tapi kurang signifikan sehingga masih menjadi persoalaan. Oleh karenanya ia akan mengupayakan lahirnya sebuah rancangan peraturan daerah (perda) tentang kepemudaan untuk menyeriusi langkah tersebut.

Raperda Kepemudaan direncanakan akan mengatur segala pembinaan tentang pemuda sehingga memiliki payung hukum yang kuat.

“Tidak hanya soal olahraga saja, tetapi  apapun yang kaitannya menyangkut dengan pemuda semuanya harus bisa  didukung dengan terbitnya aturan,” ujarnya.

Dengan jumlah penduduk hampir mencapai 2,3 juta jiwa merupakan beban yang tidak ringan. Sementara pekerjaan rumah juga masih banyak yang harus dilakukan.

Saat ini kalangan pemuda tentu sudah berkembang dengan lahirnya era digitalisasi. Hal tersebut harus didukung sehingga dapat menjadi keuntungan bagi Kabupaten Cirebon. Misalnya dengan memfasilitasi dan mendorong lahirnya para pelaku usaha baru sehingga menekan angka pengangguran.

Di luar itu, kehidaran pemuda dalam demokrasi dengan sadar politik juga tak ketinggalan. Ia berharap pemuda tidak boleh anti terhadap politik, dan sepatutnya harus terlibat dan menjadi bagian kelompok terdepan.

“Semua aspek kehidupan tidak ada yang lepas dari politik. Jadi peran pemuda juga tak boleh pasif atau justru menentang. Padahal politik itu sudah menjadi bagian dari demokrasi bangsa kita Indonesia,” jelas Subhan.

Ia pun senantiasa menunggu masukan dan saran untuk dirangkum dalam raperda kepemudaan agar peran pemuda Kabupaten Cirebon akan benar-benar terasa.

“Kalau raperda sudah disahkan tentu perhatian pada kegiatan kepemudaan dengan dukungan anggaran dapat terwujud,” pungkasnya. *Kus

 

Pencarian
Edisi Terbaru 2024
Agustus 2024
Cover edisi Agustus 2024
Juli 2024
Cover edisi Juli 2024
Juni 2024
Cover edisi Juni 2024