Publika edisi Februari 2022

Publika

Ilustrasi Publika

Judul      :

Minta Sediakan Cermin Lalu Lintas

 

Salam hormat Bapak/Ibu Anggota DPRD Kabupaten Cirebon. Perkenalkan saya Mulyadi (24) dari Desa Kalitengah. Saya ingin meminta penyediaan salah satu fasilitas penunjang keamanan berkendara seperti safety mirror, atau cermin lalu lintas di Jalan Pahlawan Desa Kalitengah, Tengah Tani tepatnya di Blok Bandil.

Permintaan ini bertujuan agar pengendara dapat lebih mudah saat melihat kendaraan lain dari arah yang tak terlihat atau blind spot. Di desa kami setidaknya terdapat tiga tikungan yang rawan. Dua diantaranya memiliki tikungan yang begitu tajam ditambah kondisi jalan aspal yang rata.

Tentu hal ini seringkali membahayakan bagi pengendara yang melintas. Untuk itu, menurut saya perlu disediakan cermin lalu lintas agar pengendara dapat lebih waspada, serta bisa melihat objek yang tak terlihat. Mohon kiranya bapak/ibu dewan dapat menerima aspirasi kami. Terimakasih.

 (Mulyadi/Kalitengah/Cirebon)

 

Judul      :

Penerapan Prokes Kian Menurun

Assalamu’alaikum wr wb

Kepada Bapak/Ibu Anggota DPRD Kabupaten Cirebon yang terhormat. Saya Dini (Bukan nama sebenarnya), warga Desa Gempol. Saya mewakili diri saya pribadi ingin berpesan kepada seluruh anggota dewan maupun Pemerintah Kabupaten Cirebon, agar waspada terkait lonjakan Covid-19 di Cirebon yang kian mencemaskan.

Hari ini saya melihat penerapan protokol kesehatan (Prokes) di pusat keramaian mulai berkurang, padahal angka yang terpapar Covid-19 masih meningkat. Tentu hal ini tak boleh didiamkan begitu saja. Pasalnya penerapan prokes begitu penting guna menekan laju penyebaran pandemi.

Jangan sampai ekonomi warga yang sedang berangsur pulih, kembali lesu akibat ketidaktegasan atau lambannya penanganan kepada pelanggar prokes. Saya juga berharap DPRD Kabupaten Cirebon dapat dengan serius menyikapi hal ini, sekaligus mendorong masyarakat Cirebon secara luas agar tidak mengabaikan prokes di manapun mereka berada. Karena pandemi belum usai.

(Dini/Mahasiswi/Cirebon)

 

 

 

 

 

 

Judul      :

Tindak Aksi Nekat Hadang Truk

 

Salam Hormat Bapak/Ibu Anggota DPRD Kabupaten Cirebon. Semoga senantiasa diberikan kemudahan.

Mohon izin menyampaikan informasi, sebelumnya perkenalkan saya Heri (Bukan nama sebenarnya) dari Desa Bunder, Kecamatan Susukan. Saya ingin melaporkan mengenai aksi para remaja yang kerap menghadang truk seperti yang sering terlihat di beberapa titik jalan pantura Cirebon. Mirisnya lagi, aksi menghadang truk ini kerap dilakukan oleh kaum pelajar yang terkadang masih dibawah umur.

Pasalnya selain meresahkan, aksi menghadang truk membuat kelancaran lalu lintas menjadi terganggu dan tentu sangat berbahaya.

Meski sudah ada pasal yang melarang, namun rupanya tak cukup membuat para pelaku penghadangan truk gentar dalam menjalankan aksinya meskipun nyawa menjadi taruhan. Saya berharap kedepan ada sanksi yang benar-benar tegas untuk melarang tindakan yang membahayakan ini. Terimakasih Cirebon Katon berkenan menerbitkan.

 (Heri/Wiraswasta/Cirebon)

 

Judul      :

Awasi Pohon Rawan Tumbang

 

Assalamu’alaikum Wr Wb

Belakangan ini sering sekali terjadi insiden pohon tumbang di berbagai daerah di Kabupaten Cirebon. Seperti yang pernah terjadi di jalan pantura Mundu. Akibatnya pohon tumbang tersebut sempat membuat macet panjang. Bahkan ada juga yang sampai mengganggu akses penghubung antar daerah, seperti kejadian pohon tumbang di flyover tol Kedawung-Talun beberapa waktu yang lalu.

Oleh karenanya, saya Hanif (22) dari Kecamatan Kedawung meminta kepada yang terhormat Bapak/Ibu Anggota DPRD Kabupaten Cirebon agar dapat mendorong dinas yang bersangkutan untuk mengantisipasi hal demikian.

Saya berharap ada antisipasi melalui penyisiran pohon yang rawan tumbang dan berpotensi rubuh baik akibat cuaca buruk maupun karena usia, agar bisa mencegah risiko kerugian yang terjadi.

Meskipun keberadaan pohon-pohon ini membawa manfaat, akan tetapi saya melihat masih terlalu berisiko jika keberadaannya dibiarkan tanpa pemeliharaan yang intens dan pengawasan. Terlebih di musim penghujan seperti sekarang. Kita khawatir hal serupa akan terjadi.

Wassalamu'alaikum Wr Wb

(Hanif/Mahasiswa/Cirebon)

 

 

 

 

 

Pencarian
Edisi Terbaru 2024
Agustus 2024
Cover edisi Agustus 2024
Juli 2024
Cover edisi Juli 2024
Juni 2024
Cover edisi Juni 2024