Publika edisi Desember 2021

- - -

 

 

Judul   :

Bagaimana Kabar Pemekaran?

Body

Salam hormat Bapak/Ibu anggota DPRD Kabupaten Cirebon. Perkenalkan saya Dade, aktivis pemekaran wilayah Cirebon timur. Saya ingin tahu alasan mengapa pemekeran wilayah Cirebon timur hingga hari ini belum juga terfasilitasi.

Saya melihat, Pemerintah Kabupaten Cirebon belum begitu serius dalam wacana pemekaran wilayah. Semestinya, Pemerintah harus lebih proaktif dalam menyerap dan menyikapi aspirasi yang sering digaungkan oleh sebagian warga Cirebon di bagian timur.

Meski begitu kami juga mengetahui ihwal prasyarat yang harus ditempuh sebelum mekar menjadi kabupaten. Namun saya berharap, wacana ini harus dijawab tegas oleh Pemerintah Kabupaten Cirebon. Apakah akan dilanjutkan atau tidak? Itu saja yang ingin saya sampaikan. Terimakasih sebelumnya kepada Cirebon Katon berkenan menerbitkan. Salam.

(Dade/Aktivis/Cirebon)

 

Judul   :

Warga Ingin Mitigasi Konflik Pasca Pilwu

 

Body

Assalamualaikum Wr Wb.

Kepada Bapak/Ibu Anggota Dewan yang terhormat. Saya Rio (26) Warga Kapetakan. Izinkan saya menyampaikan keluhan setiap momen pasca Pemilihan Kuwu (Pilwu) di Kabupaten Cirebon yang kerap berujung sengketa, kerusuhan bahkan adu santet.

Masih kita jumpai dalam setiap selesai hajat demokrasi enam tahunan desa, tidak semua masyarakat Cirebon cukup dewasa dalam menyikapi hasil dari proses demokrasi itu. Itu terbukti kemarin pasca pilwu yang muncul konflik horizontal antar masyarakat bahkan hingga kerusuhan.

Hal ini tentu sangat tidak baik dan menjadi preseden buruk. Bahkan sebagian kami yang tidak condong kepada calon kuwu manapun juga berdampak. Saya harap, Bapak/Ibu Anggota Dewan perlu mengambil langkah tegas untuk mencegah dan memitigasi ketertiban pasca Pilwu kedepannya.

Misalnya dengan memberlakukan aturan pidana jika pendukung salah satu calon melakukan langkah-langkah anarkis yang membahayakan warga sekitar. Saya mengharapkan pesta demokrasi di tingkat desa dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

Wasallamualaikum Wr Wb.

(Rio/Kapetakan/Cirebon)

Judul   :

Mohon Benahi Data Penerima Bansos

Body

Salam hormat Bapak/Ibu anggota DPRD Kabupaten Cirebon. Semoga selalu sehat dan dimudahkan segala urusannya. Saya Ibrahim (31) asal Desa Mundu. Izinkan saya menyampaikan laporan dari warga yang sempat mengetahui jika data penerima Bantuan Sosial (Bansos) di Kabupaten Cirebon carut-marut.

Bahkan tak sedikit Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terindikasi masuk dalam data penerima Bansos.

Timbul pertanyaan di kepala saya, bagaimana mekanisme input data yang dilakukan teman-teman di lingkungan dinas sehingga kriteria penerima bantuan bisa salah dan tidak tepat sasaran. Tentu hal ini akan merugikan warga tak mampu yang seharusnya mendapatkan haknya.

Saya berharap, Bapak/Ibu anggota dewan, dapat mengawasi lebih gesit lagi mengenai data penerima bansos dan mendorong pembenahan sistem input data yang lebih valid. Sehingga dugaan ini tak terulang. Terimakasih Cirebon Katon.

(Ibrahim/Warga/Mundu)

 

Judul   :

Jalan Prapatan Palimanan Timur Penuh Sampah

 

Body

Assalamualaikum Wr Wb.

Perkenalkan saya Rizki (24) warga Desa Palimanan Timur, Kecamatan Palimanan. Saya ingin melaporkan kondisi Jalan Raden Gilap Blok Prapatan yang saat ini dipenuhi sampah berserakan. Hal ini disebabkan tidak tersedianya fasilitas Tempat Pembuangan Sampah (TPS) sementara.

Sehingga bagi kami warga sekitar, hal ini sangat mengganggu. Seringkali tumpukan sampah berterbangan akibat tertiup angin. Begitupun saat kondisi sedang basah, tempat ini menimbulkan polusi bau yang tak sedap.

Mohon kiranya, Bapak/Ibu DPRD Kabupaten Cirebon mendorong  penyediaan fasilitas TPS untuk warga Palimanan Timur khususnya di Blok Prapatan, agar permasalahan sampah di daerah kami bisa lebih tertangani. Sekian.

Wasallamualaikum. Wr Wb.

(Rizki/Karyawan/Palimanan)

 

Pencarian
Edisi Terbaru 2024
Agustus 2024
Cover edisi Agustus 2024
Juli 2024
Cover edisi Juli 2024
Juni 2024
Cover edisi Juni 2024